Ayam selasih atau yang biasa kita kenal sebagai Ayam Cemani dikatakan berasal dari Indonesia, ayam yang satu ini dipercaya berasal dari Pulau Jawa. Kata cemani sendiri berasal dari bahasa jawa kuno yang artinya Hitam Legam, warna ayam cemani yang hitam ini menyelimuti seluruh tubuh mulai dari tulang, gelambir, paruh, rongga mulur, bola mata, bulu, lidah, bulu, sayap, kaki, lubang dubur, ketiak, bahkan kuku.
Konon ayam cemani ini memiliki warna hitam yang sangat sempurna dengan 100 % warna keseluruhannya hitam legam, tak hanya itu, bahkan warna daging tulang dan darahnya semuanya hitam legam, warna hitam menyelimuti seluruh tubuh dari bagian luar, sampai bagian dalam/jeroannya, mulai dari tenggorokan, rongga mulut, lidah, semua nya hitam legam. Dengan melihat dari kriteria dan ciri-ciri tersebut inilah yang disebut sebagai : “Ayam Cemani Asli” atau kerap pula disebut dengan julukan (Hayam Hideung) kalau menurut orang Sunda.
Asal-usul ayam selasih/cemani ini adalah ayam kedu hitam, ayam ini banyak dipelihara oleh masyarakat zaman dahulu di desa Kedu pada zaman Kerajaan Majapahit pada abad ke 19.
Ayam ini merupakan ayam yang sangat istimewa pada zaman tersebut, hingga membuat ayam ini sangat disukai dan menjadi peliharaan atau koleksi para bangsawan dan raja-raja saja pada zaman dulu. Mungkin Inilah yang membuat ayam ini menjadi sangat eksklusif, punya nilai jual yang tinggi karena dikaitkan dengan golongan atas atau kasta tinggi.
Ayam Selasih /Cemani berasal dari Ayam keturunan kedu hitam, ayam ini mempunyai keunikan pada balung tunggal berbentuk gerigi (untuk ayam jantan). Ayam ini dibiakkan dari generasi ke generasi berikutnya hingga membuat ayam ini menjadi lestari. Walaupun begitu populasinnya semakin berkurang dan menyusut bila dibandingkan populasi Ayam selasih /Cemani pada 100 tahun lampau.
Hal inilah yang membuat Ayam Selasih/Cemani ini kini menjadi barang langka, dan sulit utnuk didapat, tak heran jika ayam ini menjadi buruan dan di cari banyak orang, hingga saat kini hanya segelintir orang saja yang memiliki ayam cemani.
Lalu Mengapa Ayam Selasih/Cemani Banyak diburu dan dicari Orang? Untuk Keperluan dan Kegunaan apa sih sebenernya ayam ini:
- Tujuan Pencarian Rezeki
Melihat dari keistimewaan dan keunikan ayam tersebut, dengan beberapa keunikan yang tidak dimiliki ayam lain, hingga membuat Ayam Selasih/Cemani ini memiliki nilai dan kelas tersendiri bagi pemiliknya, dari harganya yang sangat istimewa, untuk peliharaan pribadi atau koleksi. Konon ayam cemani ini dapat mendatangkan banyak rezeki bagi siapa saja yang memelihara/memilikinya.
2.Sebagai Syarat dalam Ritual Ghaib
Ayam Selasih/Cemani banyak dicari orang sebagai syarat dalam ritual ghaib antaralain : ritual penggalian harta karun (sajen khodam) pengobatan, ruwatan, gedung, bangunan, mall, plaza, hotel, toko, pejabat, rumah, dll. Sebagai sarana pelaris dadangan , toko, pasar, kios, dll. Sebagai tumbal ritual pembangunan projek-projek besar seperti : pembangunan terowongan, jembatan, perumahan, pembangunan jalan tol, terminal, pelabuhan serta proyek-proyek besar yang lainnya. Disamping itu Ayam Selasih/Cemani boleh sering di gunakan untuk rawatan syukuran laut, bumi, gunung/kawah, menjasmas/memandikan benda-benda pusaka, sulit jodoh, pemikat lawan jenis(pelet) atau pun sebagai tolak balak.
Untuk menjadikan Ayam Cemani sebagai tumbal atau sesajen, ada sejumlah ritual khusus. Dari sumber yang tinggal di daerah Rembang, Ayam selasih/Cemani harus dimandikan dengan bunga tujuh rupa. Setelah itu, barulah dibacakan mantra atau jampi-jampi khusus oleh paranormal atau orang pintar kemudian ayam selasih/cemani itu disembelih dan diambil daging serta darahnya
- Syarat Sempurnanya Ilmu Kesaktian
Dahulu kala Ayam Selasih/Cemani sering digunakan oleh Raja-raja, Pendekar, ahli tarikat, jawara, untuk syarat sesajen dalam penguasaan ilmu tertentu agar tercapai ilmu kesaktian tersebut. Namun sekarang ayam Selasih/Cemani sukar dicari. Bisa dikatakan Ayam Selasih/Cemani adalah Ayam termahal seantero dunia.
- Berapa Harga Pasaran Ayam Selasih/Cemani?
Mengingat keberadaan ayam cemani yang semakin langka, dan hanya segelintir orang saja yang memilikinya, itupun belum tentu pemilik ayam ini mau menjualnya. Dan juga melihat dari banyaknya permintaan, tak pelak membuat ayam ini sangat mahal harganya. Banyak informasi yang mengatakan bahwa ayam cemani memiliki harga yang fantastis, puluhan juta untuk satu ekor, bahkan ada yang mencapai ratusan juta untuk satu ekor ayam cemani.
Walau setinggi apapun harga yang ditawarkan untuk ayam cemani, masih saja banyak orang yang berminat dan berani membelinya, sebab sebanding dengan khasiat serta kegunaan nya, terlebih bagi orang-orang yang benar-benar sangat memerlukan-nya, seperti orang-orang yang sedang punya hajat/kepentingan tertentu, atau para pemburu harta karun, pengumpul barang-barang antik, penggemar benda pusaka dan seni, para usahawan, pejabat, paranormal, dll. Meski harganya tidak masuk diakal(selangit) tapi mereka tetap saja berani membelinya. Dunia Klenik.